ID | EN

Kick Off HUT PT KIEC ke 37

Dalam rangka memperingati HUT PT Krakatau Industrial Estate Cilegon (PT KIEC) yang ke 37, Rabu 19 Juni 2019 bertempat di Wisma Krakatau diadakan KIEC’s Day yang merupakan Kick Off dari rangkaian HUT PT KIEC. Acara dihadiri oleh Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk. Silmy Karim, Direktur Utama PT KIEC Priyo Budianto, Direktur SDM & Keuangan PT KIEC Dazul Herman, Direktur Pemngembangan Usaha PT KIEC Akmaludin, Direktur Operasi & Komersial PT KIEC Iip Arief Budiman, Jajaran Direksi Krakatau Steel Group, serta seluruh karyawan PT KIEC.

Acara diawali dengan simbolis Kick Off HUT PT KIEC di Wisma Krakatau, dilanjutkan dengan Fun Walk yang dimulai dari Wisma Krakatau ke Jogging Track dan selesai di The Level. Sebelum melanjutkan acara di The Level, terlebih dahulu diadakan acara revitalisasi jogging track. Setelah itu, acara dilanjutkan dengan pertandingan olahraga antar direktorat yang terdiri dari pertandingan futsal, badminton dan tenis meja. Selain pertandingan olahraga, acara juga diisi dengan acara hiburan seperti acara musik, makan siang  bersama serta pembagian doorprize.

Dalam sambutannya, Direktur Utama PT Krakatau Steel (Persero) Tbk., Silmy Karim menyatakan kebahagiaannya dapat turut hadir memperingati HUT PT KIEC yang ke 37. “Saya mengucapkan selamat ulang tahun, semoga KIEC semakin jaya, untung dan sejahtera. Saya yakin dan berharap KIEC kedepannya akan lebih maju karena KIEC merupakan salah satu pilar utama Krakatau Steel untuk bisa menjadi perusahaan yang kembali jaya”, ungkapnya.

Priyo Budianto selaku Direktur Utama PT KIEC menyampaikan rasa bangganya karena dapat melihat perkembangan positif PT KIEC dari tahun ke tahun. “37 tahun yang lalu KIEC resmi berdiri tepatnya pada tanggal 16 Juni 1982. 37 tahun yang lalu KIEC masih berkantor di Kerenceng dengan jumlah karyawan 34 orang. Pada saat itu bisnis KIEC hanya kawasan industri saja. Perusahaan baru dengan 34 orang konsultan yang membuka kahan baru menurut saya pribadi itu sangat luar biasa. Pionir-pionir kami berjuang untuk mendirikan KIEC 37 tahun yang lalu, alhamdulillah sekarang KIEC sudah berkembang luar biasa dan menjadi salah satu anak perusahaan PT Krakatau Steel (Persero) Tbk., yang membanggakan”, ungkapnya. “Saya ucapkan terima kasih pada seluruh karyawan, jajaran direksi, komisaris dan pemegang saham atas peran serta dan kontribusinya selama ini sehingga kita semua dapat bertahan dan terus berkembang”, tutup Priyo.

Diusia ke 37, PT KIEC terus berusaha memberikan performa dan pelayanan terbaik bagi investor, pelanggan serta masyarakat sekitar demi terwujudnya kembali kejayaan Krakatau Steel Group. #KIEC/SBA