ID | EN

KIEC Adakan Rapat Kerja Program Pencapaian RKAP 2019

PT Krakatau Industrial Estate Cilegon (PT KIEC) melaksanakan Rapat Kerja Program Pencapaian RKAP 2019 guna menyusun strategi perusahan untuk mencapai performa maksimal di tahun 2019 pada hari Kamis-Minggu, 24-27 Januari 2019. Kegiatan dihadiri oleh Komisaris Utama PT KIEC Ogi Rulino, Dewan Komisaris PT KIEC H.M Zulkarnain, M.M Azhar Lubis, Agus Sutomo, Direktur Utama PT KIEC Priyo Budianto, Direktur Pengembangan Usaha PT KIEC Akmaludin, Direktur Operasi & Komersial Iip Arief Budiman, Direktur SDM & Keuangan PT KIEC Dazul Herman, serta General Manager dan Manager PT KIEC. Dengan tema Increasing Recurring Income to Strengthen Our Business diharapkan pada tahun 2019 PT KIEC dapat meningkatkan pendapatan sehingga dapat memperkuat bisnis perusahaan.

Materi yang dibahas pada Rapat Kerja Pencapaian RKAP 2019 yaitu Evaluasi Kinerja tahun 2018 dan Program Kerja Perusahaan tahun 2019. Selain itu, pada Rapat Kerja Pencapaian RKAP 2019 juga ditetapkan target penjualan dan laba perusahaan yang harus dicapai pada tahun 2019. Pencapaian target di tahun 2019 memerlukan kerja keras dan dukungan dari seluruh lini perusahaan, baik itu pada core business perusahaan maupun pada supporting unit.

Priyo Budianto selaku Direktur Utama PT KIEC dalam sambutannya menyampaikan keinginan dan harapannya terkait kinerja perusahaan di tahun 2019. “Dengan doa dan semangat kita mulai kerja kita di tahun 2019 ini. Semoga apa yang kita niatkan dan yang sudah kita susun bersama pada hari ini dalam pelaksanaanya dapat diberikan kemudahaan dan insyaallah tercapai”, ungkapnya. Dengan kerja sama dan komunikasi yang baik antar karyawan, diharapkan PT KIEC mampu menunjukan peforma terbaiknya pada tahun 2019. Hasil dari rapat ini akan menjadi acuan dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan perusahaan selama tahun 2019.